Senin, 25 Februari 2019
Pewarta : Herman
BENGKULU UTARA – Guna menjaring aspirasi masyarakat, Anggota DPRD BU Daerah Pemilihan 1 BU Ir H Supriyanto, pada Senin, (25/2/2019) gelar reses masa sidang 1 tahun 2019 di RT. 10 Desa Karang Suci Kecamatan Arga Makmur Kabupaten Bengkulu Utara.
Dalam penyampaiannya Supriyanto yang merupakan anggota DPRD BU berasal dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini menampung semua usulan yang disampaikan masyarakat kemudian akan memasukkannya kedalam pokok-pokok pikiran anggota DPRD Bengkulu Utara.
“Mudah-mudahan nanti dengan apa yang bapak ibu sampaikan ini nanti akan kami tangkap kemudian akan kami masukkan kedalam pokok-pokok pikiran anggota dewan”, kata Supriyanto.
Dilanjutkan Supriyanto, apa yang bapak ibu usulkan ditahun 2018 insya Allah bisa direalisasikan ditahun 2019 ini.
“Mudah-mudahan ditahun 2019 ini khususnya jalan di RT 10 bisa kita bangun”, pungkas Supriyanto.
kegiatan reses tersebut dihadiri juga oleh perwakilan Bappeda BU, Bhabinkamtibmas, Ketua RT 10 Desa Karang Suci, serta masyarakat dan undangan lainnya. [ADV]