Polres BU Gelar Upacara Puncak HUT Bhayangkara ke-73 Di Mapolsek Padang Jaya

KONTRAS Bengkulu Utara – Upacara puncak peringatan HUT Bhayangkara ke-73 tahun 2019 dilaksanakan Polres Bengkulu Utara (BU) dihalaman apel Mapolsek Padang Jaya Rabu pagi (10/7/2019) dipimpin oleh Kapolres Bengkulu Utara.

Kapolres Bengkulu Utara, AKBP. Ariefaldi Warganegara, SH, S.Ik, MM selaku inspektur upacara menyampaikan amanah tertulis dari Presiden RI, Joko Widodo. Presiden menyampaikan ucapan selamat Hari Bhayangkara ke-73 kepada seluruh anggota Kepolisian RI beserta keluarga dimanapun berada dan bertugas, serta mengucapkan terima kasih kepada Polri.

Kapolres BU mengatakan, upacara HUT Bhayangkara ke 73 tahun 2019 dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia.

“Pelaksanaan puncak HUT Bhayangkara ke-73 hari ini dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia, untuk Polres Bengkulu utara kita pusatkan di Malpolsek Padang Jaya, Kecamatan Padang Jaya Kabupaten Bengkulu Utara,” kata Kapolres.

Selain upacara dilaksanakan pula serangkaian kegiatan lain, berupa pemberian penghargaan bagi anggota yang berprestasi dan masyarakat umum yang membantu tugas Polri dalam melaksanakan tugasnya, ramah tamah dengan Purnawirawan Polri, dan tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh pemuda, serta tamu undangan lainnya.

Dalam kegiatan itu hadir pula Bupati Bengkulu Utara, Ir. H. Mian, Sekdakab BU, Dr. Haryadi, M.Si, Kajari Bengkulu Utara, Fatkhuri, SH, Dandim 0423 BU, Letkol. Arh. Trisenta Nursanto, S.Sos, M.Si, Ketua Pengadilan Negeri Arga Makmur, Unsur FKPD dan para pimpinan SKPD, tokoh masyarakat dan undangan lainnya.

Editor : Herman Eryudi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *