KONTRASTODAY, Bengkulu Utara – Untuk menjadikan perempuan yang cerdas dan terampil, Pemerintah Desa Pagar Ruyung, Kecamatan Arma Jaya, Kabupaten Bengkulu Utara (BU) dibawah pimpinan Kepala Desa, Nasution terus berupaya untuk meningkatkan kapasitas perempuan didesanya melalui Pelatihan Kelompok Perempuan dan Pengurus PKK.
Kegiatan Pelatihan Kelompok Perempuan dan Pengurus PKK Desa Pagar Ruyung yang dilaksanakan, Selasa (26/11/2019) di Kantor Desa Pagar Ruyung dengan tema “Saatnya Menjadi Perempuan Yang Cerdas Dan Terampil Untuk Mendukung Masa Depan Keluarga” dibuka langsung oleh Kepala Desa Pagar Ruyung, Nasution.
Sebelum membuka secara reami acara pelatihan kelompok perempuan dan pengurus PKK, Kepala Desa Pagar Ruyung berharap kepada ibu-ibu peserta pelatihan untuk bisa mengambil hikmah dari kegiatan ini.
“Semoga kegiatan pelatihan kelompok perempuan dan pengurus PKK ini bisa menambah pengetahuan dan bisa diaplikasikan dalam keseharian, dapat ditularkan dan disampaikan dengan ibu-ibu yang lain,” harap Kades.
Kemudian Camat Arma Jaya, Hartono dalam penyampaiannya mengatakan acara pelatihan ini merupakan acara yang sangat bermanfaat, khususnya untuk meningkatkan keterampilan dan Sumber Daya Manusia (SDM) bagi ibu-ibu khususnya Desa Pagar Ruyung.
“Dengan keterampilan yang didapat dari pelatihan ini, diharapkan ibu-ibu nantinya lebih cerdas dan terampil dan bisa menopang penghasilan keluarga,” ujar Camat.
Ibu kepala desa, Eti Elya selaku ketua Tim Penggerak PKK Desa Pagar Ruyung, berpesan kepada ibu-ibu peserta pelatihan agar ilmu yang didapat juga disampaikan dengan ibu-ibu yang lain.
“Kepada ibu-ibu kami mohon ilmu yang didapat dari pelatihan hari ini tolong untuk disampaikan kepada ibu-ibu warga kita yang belum sempat hadir hari ini,” tutup Eti Elya.
Redaksi : kontrastoday.com